Seraya memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan yang Maha Esa, disertai perasaan bangga saya menuliskan kata sambutan Kepala sekolah, dalam rangka penerbitan perdana Website Sekolah.

Di era global dan pesatnya Teknologi Informasi ini, tidak dipungkiri bahwa keberadaan sebuah website untuk suatu organisasi, termasuk SMP Negeri 3 Kedungwaru, sangatlah penting. Sarana website dapat digunakan sebagai media penyebar luasan informasi dari sekolah, yang memang harus diketahui oleh masayarakat umum secara luas.

Disamping itu, website juga dapat menjadi sarana promosi sekolah yang cukup efektif. Berbagai kegiatan positif sekolah dapat diunggah, disertai gambar-gambar yang relevan, sehingga masyarakat dapat mengetahui prestasi-prestasi yang telah berhasil diraih oleh SMP Negeri 3 Kedungwaru.

Saya sangat berharap, melalui website ini, himpunan alumni SMP Negeri 3 Kedungwaru akan semakin berkembang dan solid, sehingga pada waktunya nanti dapat memberikan kontribusi bagai kemajuan sekolah tercinta untuk mencapai SMP Negeri 3 Kedungwaru yang lebih cerdas dan berprestasi.

Nama Sekolah : SMPN NEGERI 3 KEDUNGWARU

Alamat Sekolah : Jl. Raya Bangoan, Kec. Kedungwaru, Kab. tulungagung

No. Telp. : (0355) 329585

Nama Kepala Sekolah : Timbul Budiono, S.Pd, M.M

No. Statistik Sekolah : 201051603090

Kategori Sekolah : SSN

Th. Didirikan / Th. Beroperasi :1991 / 1992

Kepemilikan Tanah / Bangunan : Milik Pemerintah

Masuk Pagi : Kelas VII, VIII, dan IX